Kamis, 16 September 2021

Guru MTsN 4 Pasaman Manfaatkan Asisten Google Sebagai Salah Satu Media Pembelajaran

 


Bonjol--Humas Pembelajaran di masa pandemi harus senantiasa menuntut seorang guru untuk selalu kreatif dan inovatif dalam mengajar. Pemanfaatan media yang beragam, serta kepiawaian dalam merancang media pembelajaran memang menjadi unsur prioritas. Tak terkecuali yang tengah dicoba oleh guru-guri MTsN 4 Pasaman. Setelah menggunakan asisten virtual beberapa waktu yang lalu oleh Amril salah seorang guru IPA, sekarang muncul kembali kreasi baru dari Resti Novelina, guru bahasa Indonesia (Rabu/15-9).

Sebelumnya Amril memanfaatkan aplikasi kartun, green screen, dengan berbantukan kinemaster dalam membuat media virtual asisten untuk pembelajaran Listrik Statis. Kali ini, Resti mencoba memanfaatkan kekhasan dan keunikan suara "Asisten Google" dalam membuat video pembelajaran 

"Selama ini anak-anak kita sudah biasa mendengar kalimat "Halo, Google!". Jadi, kita coba rancang sebuah video pembelajaran dengan menjadikan Asisten Google sebagai esensi dari medianya. Meskipun, bukan dari Asisten Google sendiri yang mengeluarkan fitur suaranya. Karena kalau dari aplikasi asisten google, jawaban yang diberikan tentu kaku dan tidak fleksibel seperti yang ingin coba kita tampilkan dalam video ini. Meski terbilang sederhana, nyatanya butuh persiapan konsep, editing video, serta aplikasi yang bisa menghasilkan suara seperti Asisten Google. Aplikasi ini bernama Sound Of Text. Penggunaannya sangat mudah" terang Resti. (Arya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jihan Rihhadatul Haq, Lolos Jalur Prestasi Pada SNPDB MAPK Padang Panjang

  Bonjol--Humas Jihan Rihhadatul Haq, siswa MTsN 4 Pasaman berhasil lolos pada SNPDB (Seleksi Nasional Peserta Didik Baru) tahun pelajaran 2...